BioCide Insecticide

Apa itu Serangga Perusak Kayu? Seberapa Berbahaya Mereka?

Seperti namanya, serangga perusak kayu adalah serangga yang mampu merusak kayu. Mereka membentuk terowongan untuk hidup, bersarang, atau memberi makan koloninya.

Serangga jenis perusak kayu ini biasanya tumbuh menjadi hama yang cukup licik. Mereka dapat menyebabkan kerusakan yang cukup parah sehingga diperlukan perbaikan yang signifikan dengan biaya cukup mahal.

Jenis Serangga Perusak Kayu

Contoh serangga sebagai hama yang merusak kayu dengan potensi untuk menyerang properti adalah semut carpenter, lebah carpenter, dan kumbang pengebor kayu.

1.  Semut Carpenter

semut carpenter yang cukup menggenaggu furniture kayu
Semut Carpenter

Semut carpenter adalah salah satu spesies semut yang paling sering menyerang furniture dan bagian rumah yang terbuat dari kayu. Serangga ini berukuran besar dan berwarna hitam, tetapi beberapa spesies dapat menjadi kombinasi warna hitam, merah, dan kuning.

Semut carpenter suka bersarang di potongan kayu yang rusak atau bagian kayu yang sudah membusuk membusuk. Pada kemunculan awalnya, spesies ini memang tidak menimbulkan masalah besar.

Namun jika Anda tidak segera mengatasinya, mereka juga mampu merusak properti dari kayu di rumah tanpa Anda sadari.

2.  Lebah Carpenter

Lebah Carpenter

Lebah carpenter berukuran besar dan terlihat mirip dengan lebah bumble. Jenis lebah bumble dan lebah carpenter memiliki tanda kuning dan hitam. Tetapi lebah carpenter sebagian besar berwarna hitam.

Perbedaan lain antara keduanya adalah bahwa lebah carpenter memiliki lapisan perut yang lebih halus dibandingkan dengan lebah bumble.

3.  Kumbang Pengebor Kayu

Kumbang pengebor kayu

Kumbang pengebor kayu atau biasa disebut thotor adalah serangga penghancur kayu yang paling merugikan, baik dari segi kerusakan yang ditimbulkan maupun intensitasnya ketika merusak kayu.

Jenis kumbang pengebor kayu betina dapat bertelur di kayu yang belum dilapisi cat, atau secara teknis adalah kayu yang masih dalam proses pengecatan. Namun, beberapa spesies dari kumbang ini terkadang juga memilih kayu yang sudah dilapisi cat.

Ketika larva dari kumbang pengebor kayu ini menetas dari telurnya, mereka akan menggali ke dalam potongan kayu. Masuk ke dalam terowongan yang telah mereka buat lalu memakan bagian-bagian dari kayu tersebut.

Apakah Serangga-serangga Perusak Kayu Berbahaya Bagi Manusia?

Serangga atau hama yang merusak kayu tidak berbahaya bagi manusia. Lebah carpenter adalah spesies serangga penyengat. Dan betinanya juga dilengkapi dengan penyengat, mereka cukup jinak.

Spesies jantan dari serangga perusak kayu memang cukup agresif, tetapi tidak memiliki sengatan. Semut carpenter dan serangga pengebor kayu tidak menggigit, menyengat, dan belum diketahui pasti apakah menyebabkan masalah kesehatan pada manusia atau tidak.

Namun, dari kesekian hal yang pasti, adalah bahwa serangga perusak kayu akan berbahaya dan merusak properti. Mereka dapat menghancurkan kayu melalui terowongan yang telah mereka buat, dengan cara memakan, dan bersarang di dalam kayu, furnitur kayu, dan struktur kayu lainnya.

Kehadiran serangga perusak kayu ini akhirnya merusak dan melemahkan struktural bangunan yang terbuat dari kayu. Kerusakan yang dapat disebabkan oleh serangga perusak kayu bisa sangat mahal untuk diperbaiki.

Mengapa Bisa Terjadi Masalah Kerusakan Kayu Akibat Serangan Serangga?

Serangga perusak kayu seperti semut carpenter dan lebah sering memasuki rumah. Ketika mereka mencari makan untuk sumber makanan, mereka juga mendapatkan akses melalui retakan kecil dan celah-celah yang ditemukan di fondasi rumah.

Atau bisa juga masuk melalui ruang yang ditemukan di sekitar dinding, jendela, dan pintu eksterior. Kumbang penghancur kayu sering memasuki rumah di dalam kayu, furnitur kayu, kayu gudang, atau barang-barang kayu lainnya yang sudah penuh dengan telur atau larva mereka.

Itulah alasan mengapa sering terjadi kerusakan pada berbagai benda dengan material kayu yang ada di dalam rumah karena serangan serangga.

Di mana Anda akan menemukan serangga yang merusak kayu akan tergantung pada spesies yang tepat:

Bagaimana Cara Mencegah Serangan Hama Perusak Kayu?

Biocide Insecticide

Mengatasi masalah akibat adanya serangan dari serangga perusak kayu bisa menjadi hal yang sulit. Jika kerusakan yang ditimbulkan sudah cukup besar, penanganannya juga akan membutuhkan usaha ekstra.

Berikut adalah beberapa hal yang dapat Anda lakukan di dalam dan di sekitar rumah Anda untuk mencegahnya:

Itulah beberapa hal mengenai hama perusak kayu termasuk cara mencegah serangannya yang dapat Anda lakukan.

Exit mobile version