Anti Rayap Untuk Bangunan BioCide

Kusen atau tiang yang terbuat dari kayu akan mudah terserang serangga perusak kayu karena cuaca, untuk mengatasi hal tersebut gunakan obat anti rayap untuk bangunan BioCide.

Bangunan memiliki beberapa konstruksi yang terbuat dari kayu seperti kusen, pintu, jendela, tiang ataupun atap-atap rumah. Bangunan yang terbuat dari elemen kayu sangat mudah dijumpai di Indonesia terutama yang masih menggunakan rumah adat sebagai hunian.

promo produk natural oil dan sanding sealer

Karena kayu merupakan media yang sangat mudah rentan terserang jamur atau serangga perusak kayu lainnya maka perlu rajin dirawat. Anda dapat menggunakan obat anti rayap bangunan BioCide yang sangat ampuh membasmi rayap dan yang lainnya.

Faktor Perusak Kayu Bangunan

Cuaca di Indonesia dikenal dengan cuacanya yang ekstrim yang artinya dapat sewaktu-waktu berubah dari yang sangat panas menjadi turun hujan atau sebaliknya. Hal ini sangat buruk bagi bahan bangunan atau furniture yang terbuat dari kayu atau serat alam lainnya sebab tidak semua bahan baku alam tersebut dapat tahan terhadap cuaca.

Salah satu pencegahan agar tidak mudah diserang jamur, rayap dan serangga perusak kayu lainnya adalah dengan melapisi kayu dengan cat. ya, cat kayu tidak hanya bertujuan untuk memberikan tampilan yang indah pada kayu melainkan juga bertujuan untuk melindungi kayu dari faktor perusak kayu tersebut. Namun, kembali lagi kepada penghuni rumah apabila bahan bangunan yang terbuat dari kayu tersebut tidak diperhatikan atau dirawat walaupun sudah dilapisi cat tetap saja akan mudah terserang serangga perusak kayu seperti rayap. Sebab, cat kayu tidak selamanya tahan terhadap cuaca sehingga Anda perlu hati-hati dan terus memperhatikan tempo cat tersebut digunakan. Jika sudah terlanjur terserang serangga perusak kayu seperti rayap maka segera mungkin untuk mengaplikasikan obat anti rayap untuk bangunan BioCide. Baca juga: Karakteristik Populasi Rayap Tanah dan Dampak Serangannya.

promo produk biocide surface film preservative

Anti Rayap Untuk Bangunan BioCide di Indonesia

Obat anti rayap untuk bangunan BioCide sangat bagus digunakan untuk mencegah kayu terserang rayap atau seranggga perusak kayu lainnya. Obat anti rayap ini terbuat bahan aktif dari cypermethrine 100Ep  yang sangat ampuh membunuh serangga. tidak hanya dapat digunakan untuk membunuh serangga perusak kayu untuk bangunan saja melainkan juga untuk kebutuhan perkebunan atau rumah tangga lainnya seperti membasmi belalang atau perusak tanaman lainnya, nyamuk, kecoak dll.

Penggunaan BioCide sangat mudah untuk digunakan bahkan bagi Anda yang masih awam, diantaranya dengan cara disemprot, oles, injeksi, rendam ataupun dengan vakum tekan. Cara rendam dan vakum tekan biasanya digunakan oleh industri perkayuan untuk treatment kayu dalam skala sedang hingga besar. Untuk penggunaan BioCide ini sebaiknya dalam konsentrasi 0,1%-0,2% dengan pH dibawah 7.

BioCide tergolong ramah lingkungan ketika digunakan sebab obat ini dapat menggunakan sistem water based. Jadi Anda tidak perlu bingung ketika mencari bahan campuran obat anti rayap yang biasanya menggunakan solar atau bensin. Terlebih akan menekan biaya produksi Anda sebab tidak harus membeli bahan campuran lagi bukan?

Selama pengaplikasikan BioCide sebaiknya tetap memperhatikan keamanan diri. Walaupun obat ini tergolong ramah lingkungan namun tetap saja harus menggunakan perlengkapan keamanan diri seperti masker, sarung tangan, separti dan baju khusus. Sebab obat ini mengandung bahan-bahan yang dapat menyebabkan iritasi atau keracunan ringan baik melalui mulut, kulit ataupun pernafasan.

Setelah menggunakan obat anti rayap untuk bangunan BioCide ini sebaiknya menggunakan juga cat kayu yang aman dan ramah lingkungan, cat tesebut dikenal dengan cat water based. walaupun cat water based masih tergolong baru di Indonesia namun penggunaan cat ini sangat disarankan karena kandungan bahannya yang tidak membahayakan kesehatan dan lingkungan. cat water based yang sudah dipastikan karena telah sesuai dengan regulasi keamanan internasional seperti regulasi US Enviromental Protection Agency adalah Biovarnish. Cat tersebut sangat bagus digunakan untuk finishing natural kayu baik interior ataupun eksterior.

Mulai sejak dini untuk menggunakan bahan-bahan yang aman dan ramah lingkungan demi lingkungan dan orang-orang sekitar Anda. Demikian ulasan singkat mengenai obat anti rayap untuk bangunan yang kami sarankan karena lebih ramah lingkungan daripada produk yang lain.

promo produk white agent wa-250