Pengawetan Kayu dengan Cara Pembalutan? Begini Caranya

Bagaimana metode pengawetan kayu dengan cara pembalutan? Kapan metode ini sebaiknya diterapkan dan apa saja kelebihan serta kekurangannya?

Apa itu Pengawetan Kayu?

Industri woodworking telah memasuki era modern sebagaimana industri lainnya yang masih dijalankan saat ini. Aspek-aspek modernitas yang memasuki industri ini bisa dilihat bukan hanya dari perlengkapan yang digunakan tapi juga dari proses-proses khusus untuk meningkatkan kualitas produk kayu secara umum. Salah satu proses yang dimaksud adalah pengawetan kayu. Per definisi, pengawetan kayu bisa diartikan sebagai segala upaya untuk meningkatkan masa pakai kayu. Usaha pengawetan telah dilakukan sejak lama, namun mengalami pembaharuan dengan sains dan teknologi seiring berjalannya waktu.

promo produk natural oil dan sanding sealer

Prinsip-prinsip Keberhasilan Pengawetan Kayu

Proses pengawetan memberikan hasil yang beragam tergantung banyak faktor. Dan dengan ilmu pengetahuan yang berkembang, seperti dijelaskan di atas, kita telah mampu mengenali faktor-faktor yang memengaruhi berbagai hasil pengawetan. Berikut ini prinsip yang telah ditemukan memberikan pengaruh pada treatment pengawetan kayu.

  1. Metode pengawetan yang diterapkan. Terdapat berbagai metode pengawetan kayu mulai dari cara perendaman, pemulasan, sampai dengan pencelupan.
  2. Ketahanan atau kestabilan obat pengawet pada kayu sehingga bisa terus memberikan perlindungan (faktor bahan pengawet)
  3. Penetrasi atau resapan obat pengawet ke dalam kayu
  4. Kualitas daya lindung obat pengawet. Tiap bahan pengawet memiliki target hama sendiri-sendiri.
  5. Konsentrasi larutan pengawet dan kaitannya dengan anatomi kayu
  6. Kondisi fisik kayu dan karakteristik per spesiesnya
  7. Lama proses pengawetan yang dilakukan

Metode Pengawetan Kayu dengan Cara Pembalutan

pengawetan kayu dengan cara pembalutan

Sebagaimana disebut di atas, salah satu prinsip keberhasilan pengawetan kayu terletak pada metode yang diterapkan. Cara-cara pengawetan kayu sendiri sangat banyak dan tiap metode memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri. Di antara berbagai metode ini, salah satu yang dikenal adalah metode pengawetan kayu dengan sistem pembalutan.

Pengawetan kayu dengan cara pembalutan biasanya diterapkan pada tiang-tiang kayu. Sebagaimana namanya, metode ini dilakukan dengan melakukan pembalutan pada tiang-tiang kayu tersebut. Tapi sebelumnya, keseluruhan permukaan kayu diolesi dengan bahan pengawet pekat yang berbentuk krim.

Kelebihan dan Kekurangan Meode Pengawetan Kayu dengan Cara Pembalutan

Kelebihan

Berikut ini kelebihan metode pengawetan kayu dengan cara pembalutan.

promo produk biocide surface film preservative
  1. Alat-alat (peralatan) yang digunakan secara umum lebih sedikit dan juga lebih sederhana (bukan alat canggih seperti mesin vakum tekan).
  2. Dapat diterapkan pada tiang kayu dalam kondisi basah ataupun kering.
  3. Tingkat resapan bahan pengawet atau penetrasi secara umum baik untuk memberikan perlindungan terhadap kayu.
pengawetan kayu dengan cara pembalutan

Kekurangan

Kekurangan metode pengawetan kayu dengan cara pembalutan adalah:

  1. Dibanding metode pengawetan lainnya, cara ini lebih boros bahan pengawet. Sehingga budget untuk proses pengawetan secara umum lebih besar.
  2. Dalam satu kali pengawetan, jumlah kayu yang bisa diawetkan lebih sedikit.
  3. Karena biasanya dilakukan di tempat di mana kayu tersebut berada, umumnya cara ini lebih berbahaya bagi ekosistem.

Konsen Keamanan

Apakah metode pengawetan kayu dengan cara pembalutan ini baik dan “recommended” untuk diterapkan? Dari segi efektivitas, metode seperti ini memang memiliki hasil yang baik. Cara ini pun bisa digunakan pada kayu basah ataupun kayu kering. Proses pengawetan juga dapat dilakukan langsung pada tiang kayu di tempat. Sehingga sangat applicable untuk diterapkan pada tiang-tiang bangunan sampai pada tiang jembatan yang belum diawetkan.

Namun, mengingat tingkat keamanan dan efeknya pada lingkungan, kami tak begitu menyarankan treatment ini. Proses pengawetan mestinya dilakukan di lingkungan tersendiri di mana limbah pengawet bisa dibuang dengan baik. Kami lebih menyarankan metode perendaman untuk diterapkan pada kayu yang hendak digunakan sebagai tiang. Selain memiliki efek yang lebih baik (karena penetrasi bahan pengawet lebih bagus), cara ini juga pastinya lebih aman karena limbah pengawet bisa diatur sedemikian rupa. Nah, untuk mendukung metode pengawetan perendaman ini, kami juga sedia produk insektisida pengawet khusus, BioCide Insecticide!

Kami Sedia BioCide untuk Pengawetan Kayu Anda

Bio Industries merupakan manufaktur penyedia berbagai bahan woodworking. Dan untuk kebutuhan pengawetan kayu, kami menyediakan BioCide Insecticide. Produk ini kami sarankan kepada Anda untuk berbagai kebutuhan pengawetan kayu untuk industri mebel, konstruksi dan bangunan, kerajinan, dan perabot lainnya. BioCide memiliki berbagai keunggulan mulai dari sifatnya yang lebih melindungi sampai harganya yang terjangkau.

Ini Berbagai Keunggulan BioCide

BioCide Insectide bukan tanpa alasan kami sarankan kepada Anda. Bukan tanpa alasan juga mengapa produk ini menjadi produk andalan kami di pasaran.

BIOCIDE INSECTICIDE

Sebagai salah satu bahan pendukung woodworking, BioCide Insecticide memang menawarkan berbagai keunggulan sekaligus. Biasanya, produk insektisida yang ditawarkan memiliki karakter yang kurang optimal. Misalnya, kualitasnya sangat baik tetapi keamanannya kurang. Atau, keamanannya lebih baik, tapi saat digunakan sama sekali tidak efektif. Masalah seperti ini tak perlu alami pada BioCide Insecticide. Kami menyadari betul perlunya produk pengawetan antiserangga yang bagus, tapi juga lebih aman digunakan sesuai dengan nilai-nilai modern yang telah berkembang.

Produk BioCide Insecticide ini diformulasikan khusus dengan cypermethrin 100 EC. Dan karenanya, produk ini:

  1. Memiliki efektivitas yang sangat baik. Artinya produk ini bisa bekerja lebih efisien dengan hasil sangat optimal.
  2. Mudah digunakan dengan berbagai treatment
  3. Dari segi keamanan, produk ini lebih aman dibandingkan dengan insektisida lainnya yang beredar di pasaran. Cypermethrin pun termasuk salah satu bahan aktif yang diizinkan digunakan di benua Eropa.
  4. Bisa dibeli dengan harga terjangkau dengan kualitas sangat baik.
  5. Sangat hemat digunakan dengan konsentrasi tinggi dan penggunaan pelarut air
  6. Memberikan perlindungan antiserangga yang lebih lengkap
  7. Efek yang lebih tahan lama, sehingga masa pakai produk kayu (termasuk tiang kayu) juga lebih lama

Bagaimana? Sangat banyak ya, kelebihan produk insektisida ini dibanding produk insektisida lainnya?

Jika Anda tertarik dan tak sabar untuk segera membeli insektisida ini, langsung saja pesan ke alamat kontak yang tercantum di website ini. Kami akan memberikan informasi seputar BioCide Insecticide dan bagaimana cara pembeliannya. Anda bisa lanjut memesan ke CS kami. Atau, Anda juga bisa meminta alamat Bio Service Point untuk membeli langsung insektisida ini.

Pembelian secara online di marketplace pun bisa dilakukan. Anda bisa menemukan dengan mudah produk BioCide Insecticide di Tokopedia, Bukalapak, Jd.id, shopee, dan masih banyak lagi. Dengan berbagai opsi pembelian ini, kami tentu mengharapkan para peminat BioCide Insecticide untuk segera bisa menikmati berbagai keunggulan produk ini.

Sekiranya, itulah yang bisa kami bagikan mengenai pengawetan kayu dengan cara pembalutan. Sampai jumpa di artikel kami yang lain ya. Kami masih akan terus hadir dengan informasi menarik yang lain. Jangan lupa, gunakan selalu BioCide Insecticide.

promo produk white agent wa-250