Optimalkan Peluang Usaha Furniture dengan Cara Berikut ini

Apa ya yang harus dilakukan untuk mengoptimalkan peluang usaha furniture? Yuk, simak tips dari kami sebagai berikut.

Secara umum, industri furniture masih membuka peluang yang begitu besar sampai hari ini. Tak mengherankan, sebab dibandingkan dengan industri yang lain, industri ini paling feasible dimasuki. Modal yang harus disiapkan pun bervariasi, pun demikian dengan perlengkapan yang dibutuhkan. Anda bisa saja menghabiskan modal sampai setengah milyar rupiah dengan alat-alat yang canggih. Namun di sisi lain, ada juga lho yang hanya perlu mengumpulkan modal sampai 10 juta rupiah dengan peralaan sekadarnya.

promo produk natural oil dan sanding sealer

Kini di era yang makin tinggi arus informasinya ini, peluang usaha mebel juga makin terbuka untuk para pemain baru. Bila dulu Anda mungkin kesulitan memasarkan produk, dan khawatir produk tak cepat laku ketika membuat dalam jumlah banyak, kini jual beli online bisa mengatasinya. Hanya, tentu ada beberapa penyesuaian yang harus dilakukan. Misalnya, dengan membuat produk yang lebih ringan dan bisa dilipat, jadi lebih mudah dalam proses pengirimannya.

Singkat kata, usaha mebel cukup prospektif dijalani dengan kesempatan yang menggiurkan. Akan tetapi, tentu saja peluang atau kesempatan tersebut tak akan lantas berbuah kesuksesan. Untuk bisa menikmati kesuksesan, Anda harus bisa mengoptimalkan peluang yang ada. Nah, di bawah ini beberapa poin yang bisa diterapkan untuk memaksimalkan usaha mebel.

Tips Optimalkan Peluang Usaha Furniture

Ikuti beberapa tips di bawah ini dan sukseskan usaha furniture kebanggaan Anda!

Analisis Trend di Pasar

Lakukan analisis mengenai trend yang berkembang di pasaran. Anda harus selalu update dan “stay tune” dengan segala perkembangan. Misalnya, update mengenai trend desain mebel di kalangan high end, di kalangan khusus (segmented), dan lain sebagainya. Untuk bisa melakukan analisis, jelas caranya tidak mudah. Ada banyak model analisis yang bisa diterapkan dengan metode yang berlainan. Sebagai contoh, menggunakan mesin pencari sampai mengumpulkan data yang ada di lapangan. Makin akurat data yang didapat, hasil analisis akan makin berarti dan solusi yang diambil atasnya pun bisa makin baik. Misalnya, Anda membuat mebel untuk anak-anak. Agar produk Anda cepat laku, ada baiknya Anda mengetahui karakter atau tokoh idola di kalangan anak-anak. Jadi, produk Anda lebih cepat update dengan motif yang paling disukai si kecil dibanding produk dari perusahaan yang lain.

promo produk biocide surface film preservative

Gunakan BioCide untuk Tingkatkan Kualitas Mebel

Gunakanlah BioCide Insecticide untuk meningkatkan kualitas mebel Anda. Apa itu BioCide Insecticide? Dan kenapa BioCide Insecticide penting sebagai salah satu cara memaksimalkan peluang usaha furniture?

BIOCIDE INSECTICIDE

BioCide Insecticide adalah insektisida dengan bahan aktif cypermethrin 100 EC. Produk ini memiliki berbagai keunggulan dan bisa diandalkan untuk mencegah mebel dimakan rayap, semut, kumbang bubuk, dan masih banyak lagi. BioCide Insecticide memiliki spektrum organisme target yang luas, efektif, efisien, dan menggunakan pelarut air. Produk ini juga jauh lebih hemat dan dikemas dalam konsentrasi tinggi lho. Penggunaannya pun akan membantu Anda dalam menghemat budget produksi. Sangat menarik, ya?

Spesifik

Hal lain yang perlu diperhatikan agar bisa memaksimalkan peluang usaha furniture adalah dengan menjadi spesifik. Ya, Anda harus spesifik atau memiliki kepastian mengenai usaha Anda. Anda harus paham, produk seperti apa yang ingin dibuat, siapa target pasarnya, perkiraan keuntungannya, dan lain sebagainya. Hal-hal seperti ini bisa dilakukan dengan melakukan perencanaan sejak awal maupun ketika proses produksi berlangsung. Intinya, janganlah menjalankan usaha mebel secara tidak jelas. Anda tidak bisa, misalnya, sembarang membuat meja dan kursi begitu saja. Bagaimana, bila ternyata pasar sedang membutuhkan banyak almari dan buffet? Atau ketika produk meja dan kursi sudah banyak dipasok perusahaan lain, sedangkan yang masih kekurangan adalah kabinet dapur harga murah?

Kenali Kompetitor Anda

Jangan lupa, Anda harus mengenali kompetitor atau pesaing Anda. Bahkan meski kompetitor tersebut masih kecil. Sebab, situasinya tak bisa disamakan terus dari waktu ke waktu.

Apa yang harus dilihat dari kompetitor? Banyak! Anda harus memerhatikan kualitas produknya, harga produknya, kelebihannya secara umum, sampai kelemahan-kelemahannya. Pastikan produk Anda punya keunggulan yang tak dimiliki kompetitor atau setidaknya tidak memiliki kelemahan yang dipunyai oleh kompetitor. Dengan demikian masyarakat memiliki alasan yang kuat untuk memilih produk Anda dibanding produk kompetitor.

peluang usaha furniture

Ikuti Kebijakan dari Pemerintah

Poin penting lain yang perlu dilakukan untuk memaksimalkan peluang usaha furniture adalah memastikan usaha yang Anda kembangkan tidak melanggar aturan dari pemerintah. Apabila terdapat kriteria bahwa suatu produk harus berstandar SNI (Standar Nasional Indonesia) dan standar yang lain, ikutilah aturan-aturan tersebut. Bahkan bila memungkinkan, buatlah produk yang standarnya lebih tinggi dari yang diterapkan pemerintah. Cara ini, selain menjamin usaha Anda lancar ketika berhadapan dengan kebijakan pemerintah, juga akan membuat produk Anda baik di mata kolega dan masyarakat. Anda tak perlu juga kucing-kucingan karena produk tidak sesuai dengan aturan dari negara. Sebaliknya, Anda bisa membanggakan diri bahwa produk mebel Anda sudah memiliki mutu yang sangat baik. Penjualan produk juga akan menjadi lebih lancar.

Update dan Ikuti Asosiasi Pelaku Usaha Mebel

Sebagai pelaku usaha mebel, Anda bisa mengikuti asosiasi dan kelompok pengusaha mebel. Gunanya? Jelas banyak, oleh karena itulah kami jadikan sebagai salah satu poin penting dalam memaksimalkan peluang usaha furniture. Di antara manfaat yang bisa diperoleh adalah bertambahnya wawasan Anda akan info kekinian. Anda pun jadi lebih berkembang sehingga usaha Anda tidak stagnan. Anda juga bisa menambah relasi, melakukan kerja sama, sampai bergabung untuk bernegosiasi dengan pemerintah ketika menghadapi peraturan-peraturan baru. Di Indonesia sendiri telah terdapat beberapa asosiasi dan kelompok usaha mebel yang dapat Anda jadikan rujukan.

Eco Friendly

Buatlah produk yang eco friendly. Apapun jenis mebel yang Anda buat dan apapun strategi yang Anda terapkan, membuat produk mebel eco friendly sangatlah penting. Pasalnya, selain memang bermanfaat bagi alam dan manusia secara umum, kini berbagai industri memang lebih dituntut agar tidak mencemari alam. Untuk mewujudkan perusahaan mebel yang eco friendly sendiri caranya tidak sulit. Pastikan saja kayu yang digunakan bukan kayu hasil illegal logging. Selanjutnya, jangan lupa gunakan produk bahan pendukung yang lebih aman. Misalnya, menggunakan finishing water based, bukan solvent based. Produk finishing water based tidak mengandung VOC sehingga secara umum lebih baik bagi pekerja dan lingkungan.

Sekiranya, itulah yang bisa kami sampaikan untuk memaksimalkan peluang usaha mebel yang Anda punya. Ingat, lakukan tips di atas sesuai situasi dan kondisi yang berlaku di lapangan. Jangan lupa juga untuk selalu menggunakan BioCide Insecticide yang bisa membuat mebel jadi tahan hama serangga. Semoga bermanfaat ya. Nantikan terus berbagai informasi menarik lainnya di antiserangga.com.

promo produk white agent wa-250